Rangkuman Materi Pengertian Populasi dan Sampel Dalam Matematika Lengkap

Selamat datang bagi teman - teman di Materi Matematika, Pada kesempatan kali ini kami akan berbagi dengan teman teman di manapun kalian berada, tentang materi pelajaran matematika yang kami beri judul Rangkuman Materi Pengertian Populasi dan Sampel Dalam Matematika Lengkap, Semoga pembahasan yang kami tulis ini dapat menjadi acuan kalian semua dalam belajar Matematika .

Hubungan antar garis limit fungsi bunga pertumbuhan dan peluruhan bilangan bulat berpangkat barisan deret bangun datar ruang sisi lengkung bola cos kombinasi contoh soal yang cocok untuk pendekatan scientific open ended tes cerdas cermat statistika counting sin tan cacah model pembelajaran jigsaw pbl cerita tentang cosinus sbmptn dimensi tiga. Namun yang akan kita bahas pada kesempatan kali ini adalah Rangkuman Materi Pengertian Populasi dan Sampel Dalam Matematika Lengkap

lihat juga


Rangkuman Materi Pengertian Populasi dan Sampel Dalam Matematika Lengkap

Pengertian Populasi dan Sampel - Dalam artikel sebelumnya telah disampaikan materi mengenai Pengertian Datum, Data, dan Statistika. Selain itu, di dalam statistika dikenal juga beberapa istilah yang lain seperti populasi dan sampel. Agar kalian bisa memahami kedua istilah tersebut, perhatikan baik - baik contoh ilustrasi berikut ini :

"Suatu hari Irwan pergi jalan - jalan ke pantai bersama teman - temannya. Dipinggir jalan Irwan melihat banyak penjual yang menjajakan buah kelengkeng, lalu Irwan memutuskan untuk membeli buah kelengkeng sebagai oleh - oleh untuk keluarganya di rumah. Sebelum membeli kelengkeng tersebut, Irwan mencicipi terlebih dahulu untuk mengetahui kualitas rasa dari buah kelengkeng yang dijual tersebut. Irwan mengambil beberapa buah kelengkeng dari beberapa keranjang yang berbeda dan Irwan mencicipi satu persatu buah kelengkeng yang jenisnya berbeda - beda itu. Setelah mencicipi Irwan memutuskan untuk membeli buah kelengkeng tersebut sebanyak 8 kg".

Dari cerita ilustrasi di atas, beberapa buah kelengkeng yang diambil untuk dicicipi oleh Irwan merupakan sampel. Sementara keseluruhan buah kelengkeng yang ada di dalam keranjang adalah populasi.

Populasi bisa diartikan sebagai sekelompok objek yang berupa benda, manusia, binatang, ataupun bilangan yang menjadi objek dari sebuah pengamatan atau penelitian. Sementara itu, sampel diartikan sebagai bagian kecil yang diambil dari sebuah populasi yang menjadi objek pengamatan secara langsung untuk mewakili populasi sehingga hasil penelitian tersebut bisa dijadikan dasar untuk menarik kesimpulan terhadap populasi yang ada.


Untuk lebih memahami materi, berikut disampaikan beberapa contoh soal mengenai populasi dan sampel agar kalian bisa lebih memahami tentang apa yang disampaikan dalam materi ini :

Contoh Soal 1 :
Sebuah pabrik sepatu memproduksi beragam jenis sepatu yang dibedakan berdasarkan warnanya. Ada warna merah, kuning, biru, hijau, dan ungu. Seorang karyawan mengambil masing - masing 50 buah sepatu dari tiap - tiap warna sepatu yang ada. Sepatu - sepatu yang diambil tersebut akan diperiksa kualitasnya oleh karyawan tersebut.
Berdasarkan ilustrasi ini, manakah yang disebut sebagai populasi dan sampel ?

Jawab :
Populasi yang ada di pabrik itu adalah keseluruhan jumlah sepatu dengan beragam warna. Sementara sampelnya adalah sepatu - sepatu yang diambil oleh karyawan untuk diperiksa kualitasnya.


Contoh Soal 2 :
Pak Andi memiliki sebuah peternakan di mana di dalamnya terdapat 50 ekor kambing dan 30 ekor sapi. Pak Andi membawa 3 ekor kambing dan 2 ekor sapi untuk diperiksa kesehatannya ke dokter hewan.
Berdasarkan ilustrasi ini, tentukan populasi dan sampelnya!

Jawab :
Populasinya adalah keseluruhan hewan ternak yang dimiliki oleh Pak Andi. Sementara sampelnya adalah 3 ekor kambing yang mewakili 50 ekor kambing lainnya dan 2 ekor sapi yang mewakili 30 ekor sapi yang lainnya.


Demikianlah pembahasan materi mengenai Pengertian Populasi dan Sampel Dalam Matematika. Semoga kalian bisa memahami penjelasan materi ini dengan baik sehingga pengetahuan kalian mengenai populasi dan sampel terus bertambah. Selamat belajar!
Blogger
Disqus

No comments